Jemaah Haji Aceh Peroleh Biaya Hidup
![]() |
| Jemaah calon haji menjalani pemeriksaan kesehatan, Kamis (18/9/2014) malam. | Radzie/ACEHKITA.CO |
Living cost yang dibagikan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh sebesar 1.500 Riyal atau sekitar Rp4,8 juta per jemaah. "Nanti khusus jemaah asal Aceh juga akan memperoleh dana dari Baitul Asyi, juga sebesar 1.500 Riyal," kata Kepala Kanwil Kemenag Aceh Ibnu Sa'dan di Banda Aceh, Jumat (19/9/2014) pagi.
Dana dari Baitul Asyi (Rumah Aceh di Mekkah) akan dibagikan saat berada di Tanah Suci Mekkah. Dari Banda Aceh, jemaah dibekali dengan kartu yang ditandatangani gubernur Aceh. Di sana, kartu tersebut ditukarkan kepada pengurus Baitul Asyi.
Jemaah calon haji Kloter I yang berasal dari Banda Aceh, Aceh Besar, dan Aceh Timur, akan diberangkatkan melalui Bandara Sultan Iskandar Muda pada pukul 22.45 WIB malam nanti. []

Post a Comment