Besok, Gerakan Dukung Nezar Patria Jadi Menteri Dideklarasikan
![]() |
| Dok. Pribadi |
Deklarasikan akan dilakukan di sebuah warung kopi di Banda Aceh, Rabu (20/8/2014). Azhari Aiyub, inisiator gerakan itu, menyebutkan bahwa Nezar Patria layak masuk kabinet Jokowi.
"Dia putra Aceh yang bisa menjembatani Aceh dengan Pemerintah Pusat," kata Azhari kepada acehkita.co, Selasa (19/8/2014).
Menurut Azhari, Aceh dan Pusat memiliki cara pandang yang berbeda dalam menerjemahkan Undang-undang No 11/2006 tentang Pemerintahan Aceh. "Hampir-hampir tidak bisa diselesaikan oleh Aceh dan Pusat. Komunikasi juga mandeg," kata penulis antologi cerpen "Perempuan Pala" tersebut.
Nezar Patria merupakan jurnalis senior asal Aceh. Saat ini, ia menjadi anggota Dewan Pers. Dalam Kabinet Alternatif Usulan Rakyat yang disusun Jokowi Center, nama Nezar Patria diusulkan mengisi pos Menteri Komunikasi dan Informasi bersama Onno W. Purbo dan Ferry Mursyidan Baldan. []

Post a Comment