Header Ads

Dua Gajah Mati Mengenaskan di Aceh Timur

Chaideer Mahyuddin/ACEHKITA.CO
BANDA ACEH | ACEHKITA.CO -- Dua gajah Sumatera ditemukan mati mengenaskan di perkebunan sawit di Desa Jamborehat, Kecamatan Banda Alam, Aceh Timur, Ahad (7/9/2014). Ini merupakan kasus penemuan gajah mati yang kedua di Aceh dalam sepekan terakhir.

Sebelumnya, warga Krueng Sabe menemukan satwa yang dilindungi tersebut mati membusuk dengan gading yang hilang. (Baca: Gajah Ditemukan Membusuk di Krueng Sabe)

Gajah mati di Aceh Timur ditemukan dalam kondisi mengenaskan, tanpa kepala. Gajah tersebut ditutupi dengan dedaunan kelapa sawit.

Informasi yang dilansir acehbaru.com, gajah tersebut diduga sengaja dibunuh oleh pemburu, karena di lokasi kejadian tidak ditemukan gading. Malah, kepala gajah hilang. Belum diketahui apakah gajah ini diracun atau ditembak, sebelum kepalanya dipenggal.

Kepolisian Resort Aceh Timur tengah menyelidiki penyebab kematian dua ekor gajah Sumatera tersebut. [acehbaru.com]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.