Banjir Landa Aceh Barat Daya, Ribuan Rumah Terendam
| Evakuasi korban banjir di Desa Garot, Keutapang. | Chaideer Mahyuddin/ACEHKITA.CO |
Banjir disebabkan meluapnya sejumlah sungai di kawasan itu sejak Sabtu malam. Di Manggeng dan Kecamatan Tangan-tangan, misalnya, air sungai meluap dan merendam permukiman penduduk. Tinggi banjir antara 50 sentimeter hingga satu meter.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Penanggulangan Bencana Nasional Sutopo Purwo Nugroho menyebutkan, banjir juga melanda Kecamatan Lembah Sabil, Babahrot, dan Kota Blangpidie.
Di Manggeng, sebanyak 3.000 rumah terendam, sedangkan di Tangan-tangan 1.000 unit, dan 2.000 unit rumah di Lembah Sabil juga digenangi air.
"Di Kecamatan Manggeng ada 115 KK yang mengungsi," kata Sutopo, Ahad (2/11/2014).
Saat ini petugas BPBD Aceh Barat Daya tengah memfokuskan evakuasi korban banjir di Kecamatan Babahrot.
"Kendalanya petugas kekurangan personel dan peralatan. Kita kekurangan perahu karet sehingga evakuasi terhambat. Kondisi hujan juga masih turun," ujar Sutopo. []
Post a Comment