Header Ads

Tangani Korban, Dua Pejabat Aceh Terbang ke Malaysia

Ilustrasi. | Antara/Basrul Haq
BANDA ACEH | ACEHKITA.CO -- Pemerintah Aceh menyatakan belasungkawa terhadap korban perahu tenggelam di perairan Selangor, Malaysia, Rabu (18/6/2014). Pemerintah akan menanggung semua biaya pemulangan korban kapal karam tersebut.

Gubernur Aceh Zaini Abdullah dilaporkan langsung menghubungi Dutas Besar Indonesia untuk Malaysia Herman Prayitno begitu memperoleh informasi mengenai kapal tenggelam yang ditumpangi 97 warga Aceh. Kapal tersebut karam saat berangkat dari daerah Banting, Kuala Langat, menuju Aceh.

“Kami turut berbelasungkawa sedalam-dalamnya atas peristiwa tersebut,” kata Zaini di Banda Aceh, Rabu sore.

Zaini menyatakan bahwa Pemerintah Aceh akan menanggung seluruh biaya pemulangan korban kapal karam tersebut. "Termasuk pengurusan korban," ujar Zaini.

Untuk mengurus korban, Gubernur Zaini menginstruksikan Kepala Dinas Sosial Bukhari AKS dan Kepaa Badan Penanganan Bencana Said Rasul untuk berangkat ke Malaysia dan melakukan penanganan darurat bencana di bawah koordinasi KBRI. | FG

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.