Unsyiah Tuan Rumah Forum Pimpinan Pascasarjana se-Indonesia
BANDA ACEH | ACEHKITA.co -- Universitas Syiah Kuala Banda Aceh akan menjadi tuan rumah pertemuan Forum Pimpinan Program Pascasarjana seluruh Indonesia 2014. Pada pertemuan itu, puluhan pemimpin program pascasarjana dari pelbagai perguruan tinggi di Indonesia akan berkumpul di Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, pada 10-11 Juni mendatang.
Pertemuan itu berlangsung dalam Forum Pimpinan Pascasarjana Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia 2014. Penunjukan Unsyiah sebagai tuan rumah telah disepakati dalam pertemuan yang berlangsung di Solo, 26 Juni 2013 lalu.
Kepala Biro Humas Unsyiah Ilham Maulana menyebutkan, pertemuan tersebut dimaksudkan untuk memberi kesempatan kepada para pimpinan pascasarjana di seluruh Indonesia dalam mendiskusikan perkembangan dan pengembangan program pascasarjana di masa mendatang.
Di Unsyiah, program pascasarjana sudah berdiri sejak 2002 dan telah memiliki 6 Program Studi Doktor (S3), serta 27 Program Studi Magister (S2).
Menurut Ilham, pada pertemuan tersebut, Unsyiah akan menggelar konferensi internasional mengenai kebencanaan, yang menghadirkan Menteri Riset dan Teknologi Gusti Muhammas Hatta sebagai pembicara.
"Ada juga pembicara dari Malaysia dan Jerman. Ini untuk sharing ilmu dan hasil penelitian terutama yang berhubungan dengan kebencanaan," ujar Ilham di Banda Aceh, Kamis (29/5/2014).
Konferensi tersebut akan digelar pada 10 Juni dan dimaksudkan pula untuk memperingati 10 tahun tsunami. []
Pertemuan itu berlangsung dalam Forum Pimpinan Pascasarjana Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia 2014. Penunjukan Unsyiah sebagai tuan rumah telah disepakati dalam pertemuan yang berlangsung di Solo, 26 Juni 2013 lalu.
Kepala Biro Humas Unsyiah Ilham Maulana menyebutkan, pertemuan tersebut dimaksudkan untuk memberi kesempatan kepada para pimpinan pascasarjana di seluruh Indonesia dalam mendiskusikan perkembangan dan pengembangan program pascasarjana di masa mendatang.
Di Unsyiah, program pascasarjana sudah berdiri sejak 2002 dan telah memiliki 6 Program Studi Doktor (S3), serta 27 Program Studi Magister (S2).
Menurut Ilham, pada pertemuan tersebut, Unsyiah akan menggelar konferensi internasional mengenai kebencanaan, yang menghadirkan Menteri Riset dan Teknologi Gusti Muhammas Hatta sebagai pembicara.
"Ada juga pembicara dari Malaysia dan Jerman. Ini untuk sharing ilmu dan hasil penelitian terutama yang berhubungan dengan kebencanaan," ujar Ilham di Banda Aceh, Kamis (29/5/2014).
Konferensi tersebut akan digelar pada 10 Juni dan dimaksudkan pula untuk memperingati 10 tahun tsunami. []

Post a Comment