Header Ads

Catat, 6 Juni Timnas U-19 Laga di Aceh

Sekjen PSSI Joko Driyono | inilah.com
BANDA ACEH | ACEHKITA.co -- Tim Nasional U-19 akan melakukan serangkaian laga persahabatan dalam Tur Nasional II yang akan dimulai 6 Juni nanti.

Tur Nasional II digelar untuk menguji laga skuad Evan Dimas cs berhadapan dengan tim sepakbola di Indonesia. "Akan dimulai dari Aceh, kemudian Jawa Barat dan diakhiri di Sidoarjo, tempat paling bersejarah untuk mereka," kata Sekretaris Jenderal PSSI Joko Driyono seperti dikutip inilah.com, Selasa (27/5/2014).

Joko menyebutkan, tim besutan Indra Sjafri itu akan menjalani Tur Nusantara II setelah laga melawan timnas Lebanon U-19 pada 28 Mei besok.

"Perkiraan kami tanggal 6 Juni Timnas U-19 akan menjalankan Tur Nusantara II," ujar Joko, sembari menyebutkan bahwa pertandingan kemungkinan akan berlangsung antara enam hingga delapan kali.

Timnas U-19 menjadi harapan Indonesia di dunia sepakbola. Tim ini sudah melakukan serangkaian ujicoba baik di Indonesia maupun sejumlah negara di Timur Tengah. []

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.