43 Orang Ikut Pemilihan Putri Hijab Aafreen
BANDA ACEH | ACEHKITA.CO -- Sebanyak 43 muslimah mengikuti pemilihan Putri Hijab Aafreen yang diselenggarakan Jamina Butik Fair di Gedung ACC Sultan Selim II, Banda Aceh, Jumat (30/5/2014).Pemilihan Putri Hijab Aafreen yang memperebutkan hadiah uang tunai, tropi, dan pelbagai bingkisan busana muslimah dan saree India, ini diikuti oleh muslimah 15-25 tahun. Pemilihan dimulai pukul 14.00 WIB tadi dan nanti malam akan berlangsung grand final.
Mohammed Parwez Alam, pemilik butik Jasmina, menyebutkan, pemilihan Putri Hijab Aafreen ini menandai peluncuran produk hijab dengan merk Aafreen.
“Saya sangat tertarik dengan Aceh, Aceh menerapkan Syariat Islam dengan baik, sehingga cocok untuk Launching produk hijab kami dan pemilihan Puteri Hijab,” ujar Mohammed Parwez laki-laki asli India ini. []
Post a Comment